DI ACARA PERESMIAN PATUNG PAK HARTO, YAYASAN DAMANDIRI BERIKAN BANTUAN 200 PAKET SEMBAKO

Created | By: Redaktur | 26-Jun-2024

DFM Mania. Kemeriahan acara peresmian Patung Pak Harto di kawasan Wisata Bukit Soeharto, Desa Biting, Badegan, Ponorogo, Jawa Timur menjadi lebih berwarna karena ada nuansa bakti sosial atau lebih tepatnya kepedulian sosial. Kepedulian sosial tersebut berupa pemberian bantuan 200 paket sembako dari Yayasan Damandiri. 

Pemberian bantuan paket sembako kepada perwakilan dhuafa secara simbolis diserahkan oleh cucu Pak Harto, Eno Sigit selaku Sekretaris 2 Yayasan Damandiri, dan Letjen TNI (Purn) Sugiono selaku Ketua Yayasan Damandiri.

Selain memberikan bantuan paket sembako, Yayasan Damandiri bersama Gerakan Nasional Orangtua Asuh (GNOTA) juga memberikan bantuan peralatan sekolah kepada 200 anak asuh siswa dari 4 sekolah di Ponorogo. 

Selain membantu pelaku usaha ekonomi melalui koperasi KSP di beberapa desa, ternyata Yayasan Damandiri juga peduli membantu dhuafa dan anak asuh siswa sekolah, dan juga tempat ibadah mushola, TPA dan pesantren lho.

Wahhh keren......

RELATED ARTICLE

Musik Asli Indonesia

Gd. Granadi Lt.4 Sayap Selatan
Jl. HR. Rasuna Said Blok XI Kav. 8-9
Kuningan, Jakarta Selatan.
Office : (021) 5296.1417
Marketing : +62 816781583
Wa Studio : +62 811991034


PENCARIAN
PARTNER KAMI